BATANGUPDATE.COM, BATANG – Kerja keras dan ikhlas untuk membangun sebuah desa harus terus dikembangkan, mulai dari potensi wisata dan inovasi-inovasi untuk menumbuhkan perekonomian masyarakat.
Sebanyak 32 Desa Wisata (Deswita) yang tersebar di 13 kecamatan telah memperoleh Surat Keputusan (SK) Bupati Batang.
Hal ini menjadi angin segar, karena akan mendapat dukungan penuh dari Provinsi Jawa Tengah, berupa bantuan dana, untuk mengembangkan potensi yang ada.
BACA JUGA :Inovasi Rintisan Desa Wisata Religi Terintegrasi Wisata Agro Desa Kalisalak Limpung
SK Bupati tentang Penetapan Desa Wisata diserahkan oleh Asisten Administrasi Setda Batang Sugeng Sudiharto, kepada perwakilan yakni Desa Kalisalak Kecamatan Limpung, di Aula Bupati, Kabupaten Batang, Selasa (28/6/2022).
Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) Batang Yarsono mengatakan, setelah menerima SK dari Bupati tentu memudahkan 32 Deswita memperoleh bantuan dari provinsi.
BACA JUGA :Kemenag Batang Apresiasi Pemdes Kalisalak dalam Mensyiarkan Sejarah
“Jumlah bantuannya sekitar Rp100 juta dan ini sedang kami ajukan ke provinsi, untuk mendukung kesuksesan kepariwisataan di Batang,” jelasnya.
Beberapa Deswita yang memperoleh SK antara lain : Kecamatan Bawang ada Desa Deles dan Sangubanyu serta Batang Kota ada Desa Kalipucang Wetan.