BATANGUPDATE.COM, GRINGSING – Ajang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 32 Desa dari 14 Kecamatan di wilayah Kabupaten Batang, yang berlangsung pada 29 Mei 2022 lalu berjalan dengan lancar dan kondusif.
Berdasarkan data dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politil (Kesbangpol) mencatat tingkat partisipasi pemilih mencapai 85.14% atau 63.934 pemilih dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 75.085 pemilih.
BACA JUGA :
Pilkades Serentak Tahap Pertama Di Batang, Aman dan Kondusif
Dari total 63.934 suara di Pilkades serentak geleombang pertama tahun 2022. Tercatat jumlah suara tidak sah mencapai 2.000 suara atau 3,12 persen.
Sebagai bentuk syukur, Tokoh Masyarakat Batang, H. Munawar pada Jum’at (3/6/22) siang menggelar tasyakuran.
BACA JUGA :
Hak Pemilih Terendah Pilkades Tahap Pertama Ada di Desa ini
Tak tanggung-tanggung, acara digelar dengan meriah dan juga dibagikan sejumlah doorprise. Tak hanya itu, 25 unit sepeda motor berbagai merk, turut menjadi hadiah utama yang diundi untuk dibagikan kepada warga pemilih.
H. Munawar menuturkan, kegiatan ini sebagai bentuk syukur atas berlangsungnya pilkades didesanya, di desa Krengseng kecamatan Gringsing kabupaten Batang, yang berjalan lancar dan damai.
BACA LAINNYA :
Tiga Pasar Hewan di Batang Kembali Dibuka
“Masyarakat sekarang sudah dewasa dalam berpolitik. Sehingga ajang pilkades bisa diikuti secara antusias dan tertib. Setidaknya, ada 4000 warga yang terdaftar dalam daftar pemilih tetap dan 90 persen hadir dalam pemilihan.” Terangnya.